Ruanganmu Sempit ? Pake Meja Dinding Aja!
Sesuai namanya, meja dinding adalah meja yang dipasangkan pada dinding dalam berbagai metode dan bentuk. Fungsi meja dinding sama seperti fungsi meja biasa pada umumya, tapi meja dinding lebih dikhususkan sebagai tambahan atau furnitur pendukung aktivitas di dalam sebuah ruangan, terutama pada ruangan yang agak kecil atau sempit. Model meja dinding sering dipadukan dengan model meja lipat . Pilihan meja dinding yang tepat akan membuat ruangan di dalam rumahmu semakin berfungsi dengan maksimal. Yuk, langsung saja lihat enam inspirasi meja dinding pilihan Kania berikut ini! Meja Dinding Lipat agar Rumah Makin Efisien dan Indah pinterest Ingin memiliki furnitur yang efisien dengan desain indah untuk rumahmu? Kamu bisa mewujudkannya dengan meja dinding lipat multifungsi satu ini. Tak hanya berfungsi sebagai meja , meja dinding ini juga merangkap sebagai rak dinding. Tak perlu khawatir karena meja dinding ini dirancang dengan kukuh untuk melakukan berb...