Trend Plafon Minimalis di Tahun 2021
Model plafon minimalis bergaya futuristik tidak ketinggalan memeriahkan tren 2021. Plafon ini dibuat menggunakan gypsum dan permukaannya rata. Kemudian, diberikan aksen berupa lubang dengan bentuk garis-garis. Di balik plafon, terdapat lampu LED sehingga garis-garis tersebut bercahaya dan menjadi pusat perhatian. Kalau memiliki model plafon minimalis seperti ini, kamu tidak perlu menambahkan banyak dekorasi di ruangan. Menarik banget, ya? Model Plafon Minimalis 3D ultramodernkitchens.co.za Bagi kamu yang ingin memiliki model plafon minimalis dengan aksen berukuran besar, inilah jawabannya! Bagian tengah model plafon minimalis ini dibuat agak menjorok ke dalam, lalu diisi dengan sembilan buah kubus yang berjajar rapi. Di balik kubus dan tepi plafon, terdapat lampu yang tersembunyi sehingga saat dinyalakan, suasana ruangan jadi lebih lembut. Apabila memungkinkan, gunakan furnitur serta dekorasi yang warnanya senada dengan model plafon minimalis ini supaya te...